SISKA Supporting Program Laksanakan Pelatihan Pagar Listrik di Kab. Paser

SISKA Supporting Program Laksanakan Pelatihan Pagar Listrik di Kab. Paser
Tim Dinas Perkebunan dan Peternakan bersama SISKA Supporting Program serta Kelompok Tani Gawi Bersama

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Paser drh. Al Habib mewakili Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan membuka Pelatihan Penggunaan Pagar Listrik untuk Kelompok Tani Gawi Bersama Desa Saing Kecamatan Batu Engau yang diselenggarakan oleh SISKA Supporting Program (Kamis 15/06/2023).

Acara yang berlangsung di lokasi pengembalaan ternak Kelompok Gawi Bersama dihadiri oleh drh. Al Habib; Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Disbunak Kabupaten Paser, Rival; perwakilan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kaltim, Arya D. Saputra; perwakilan SISKA Supporting Program, dan anggota kelompok tani Gawi Bersama.

Dalam kesempatan itu, Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Disbunak Paser mengapresiasi kerjasama pelatihan pengunaan pagar listrik yang dijalin oleh Kelompok Tani Gawi Bersama dengan SISKA Supporting Program. Pasalnya fasilitasi SISKA dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas pengembangan ternak model integrasi sapi dan kelapa sawit.

"Budi Daya ternak sapi terintegrasi dengan kelapa sawit pada Kelompok Tani Gawi Bersama sesuai dengan keunggulan kelompok ini. Rumput yang melimpah di lahan sawit menjadi sumber pakan buat ternak sapi. Petani tidak perlu mencari rumput buat ternaknya sehingga lebih efektif dan efisien" Ujar Habib.

Selanjutnya Habib menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada SISKA Supporting Program dan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur atas terpilihnya Kelompok Tani Gawi Bersama sebagai kluster SISKA di Wilayah Kaltim.

"Atas nama pemerintah daerah, kami ucapkan terima kasih dan apresiasi atas terpilihnya Kelompok Tani Gawi Bersama sebagai lokus Kluster SISKA Kaltim. Dan Kami berharap kedepan akan ada replikasi SISKA  baik pola kelompok tani maupun perusahaan  di Kabupaten Paser” Ujar Habib

Habib juga berharap, fasilitasi pelatihan tidak hanya bersifat teknis budi daya, namun juga faslilitasi kemitraan dan prospek usaha sehingga kelompok dapat mengakses permodalan dan investasi. Mengingat kabupaten Paser merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan IKN sehingga pada kesempatan ini Kabupaten Paser berpeluang untuk menjadi daerah pemasok bahan pangan khususnya daging sapi.

Sementara itu menurut Arya D. Saputra mewakili SISKA Supporting Program mengatakan bahwa kegiatan pelatihan ini merupakan implementasi SISKA di Kluster Paser.  Lebih jauh beliau berharap agar pagar listrik di kelompok ini bisa terus dimanfaatkan oleh kelompok. Sehingga usaha budi daya ternaknya lebih terarah.

Pada pelatihan ini juga dilaksanakan serah terima seperangkat alat Electric Fence dari SISKA Supporting Program ke Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Paser yang selanjutnya diserahkan ke kelompok Gawi Bersama.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kelompok Gawi Bersama ditetapkan sebagai kluster SISKA Paser dan menjadi pilot project implementasi SISKA di Kaltim. ( habib/disbunakpaser)

Related Posts

Leave a Comment