VAKSINASI PENCEGAHAN PENYAKIT MULUT DAN KUKU (PMK) PADA HEWAN SAPI DI KECAMATAN LONG IKIS DAN LONG KALI OLEH UPTD PUSKESWAN LONG IKIS
- Admin Disbunak Paser
- 30 October 2024
- 38 Views
Dalam rangka pengendalian Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak sapi, UPTD Puskeswan Long Ikis menyelenggarakan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku. Kegiatan vaksinasi ini telah sukses dilaksanakan di 2 Kecamatan, yaitu Kecamatan Long Ikis dan Kecamatan Long Kali, dihitung dari jumlah dosis yang diberikan totalnya adalah 850 dosis.
Vaksinasi PMK adalah langkah penting dalam menjaga kesehatan ternak dan mencegah penyebaran penyakit yang dapat mengancam kesejahteraan peternak serta pasokan daging dan susu. Diharapkan sapi-sapi yang telah divaksin akan membentuk kekebalan, mencegah hewan ternak tersebut sakit, dan mencegah penularan antar hewan ternak. Dalam kegiatan vaksin, tim UPTD Puskeswan Long Ikis tidak hanya memberikan vaksin PMK kepada hewan ternak, tetapi juga melakukan pelayanan kesehatan seperti, pemberian obat cacing dan vitamin yang mendukung kesehatan dan produktivitas ternak.
Kegiatan vaksinasi ini dimulai pada pukul 08.00 WITA oleh petugas UPTD Puskeswan Long Ikis, agar kegiatan berjalan efektif maka tim di bagi menjadi dua kelompok dan berkeliling ke rumah warga masyarakat yang memiliki sapi.
Kegiatan vaksinasi PMK dan pelayanan kesehatan ternak ini merupakan bagian dari upaya pemerintah Kabupaten Paser dalam mendukung peternakan lokal. Dengan adanya program vaksinasi ini, pemerintah berharap PMK akan mereda dan mengembalikan status Kabupaten Paser menjadi bebas PMK.